Pelaksanaan Pilkatos serentak dan Lounching Rumah Pintar Pemilu KPU Kabupaten Pemalang

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pemalang melaksanakan Lounching Pilkatos SMA / SMK Serentak se Kabupaten Pemalang bertempat di SMA Negeri 2 Pemalang dan Rumah Pintar Pemilu, Rabu (28/9). Acara Lounching Pilkatos dibuka oleh Bupati Pemalang yang diwakili Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Oleh raga Kabupaten Pemalang serta dilanjutkan pemotongan pita pada Rumah Pintar Pemilu yang bertempat di Kantor KPU Kabupaten Pemalang.

Dalam acara Lounching Pilkatos tersebut hadir pula unsur Forkopimda Kabupaten Pemalang, beberapa KPU kabupaten/kota se Ex Karisidenan Pekalongan, kepala SKPD terkait serta para pelajar SMA Negeri 2 Pemalang.

Ketua KPU Kabupaten Provinsi Jawa Tengah, Joko Purnomo mengungkapkan, “dilaksanakan Pilkatos serentak se-Kabupaten Pemalang, alur, sistem dan mekanisme dengan mengadopsi sistem Pilkada yang dilaksanakan oleh KPU merupakan menata sejak dini pendidikan pemilih untuk berdemokrasi”. Dalam acara lounching pilkatos dilanjutkan dengan melihat secara langsung pelaksanaan pemungutan suara Pilkatos pada TPS-TPS yang ada di SMA Negeri 2 Pemalang.

Selesainya Lounching Pilkatos Forpimda beserta tamu undangan lainnya menuju ke Kantor KPU Kabupaten Pemalang untuk pembukaan rumah pintar pemilu dengan diawali pemotongan pita oleh Ketua KPU Provinsi Jawa Tengah yang didampingi oleh Ketua KPU Kabupaten Pemalang dan disaksikan oleh tamu undangan. Pembangunan Rumah Pintar Pemilu ini bertujuan untuk memberikan gambaran dan informasi terkait sejarah dan mekanisme pelaksanaan pemilu serta untuk meningkatkan kemampuan penyelenggara pemilu dalam membantu mengedukasi masyarakat akan pentingnya pemilu.

“Rumah Pintar Pemilu ini dilengkapi dengan audio visual dan akan menanamkan para pemilih pemula agar mereka memiliki kesadaran dalam menyalurkan hak pilihnya. Rumah Pintar Pemilu ini kami bangun dengan memanfaatkan ruang dari bangunan yang kami miliki dengan fasilitas, seperti penayangan audio visual, ruang pamer, ruang simulasi dan ruang diskusi”, ungkapnya.

Ketua KPU Kabupaten Pemalang Abdul Hakim, mengungkapkan melalui Rumah Pintar Pemilu ini masyarakat dapat berpartisipasi lebih luas dalam pemilu mendatang. Di dalamnya akan dilakukan berbagai kegiatan terkait peningkatan partisipasi. Dengan demikian, diharapkan mampu meningkatkan partisipasi pemilih, baik dari segi angka maupun kualitas pemilih dalam pemilu sehingga akan terwujud konsep pemilih yang berkelanjutan.

“Untuk mendapatkan hasil yang maksimal dibutuhkan sinergi berbagai pihak, terutama lembaga-lembaga pendidikan di setiap jenjang pendidikan, sehingga nantinya akan melahirkan kaum intelektual yang terampil, cerdas dan rasional dalam berdemokrasi, pihaknya juga berharap dengan pemanfaatan Rumah Pintar Pemilu ini tugas-tugas KPU dalam menyukseskan pemilu dapat terwujud dengan peningkatan partisipasi yang signifikan” kata Abdul Hakim.